Tips merawat laptop agar lebih awet

Assalamualaikum wr, wb 

Laptop merupakan barang yang hampir dimiliki oleh setiap orang pada saat ini , namun banyak orang yang tidak memperhatikan kesehat dari komponen komponen Laptop seperti Baterai dan juga Hardisk , padahal sangat penting untuk menjaga kesehatan baterai laptop dan kesehatan hardisk laptop.

Merawat Laptop
Tips merawat laptop

Karena bagaimana pun komponen komponen laptop merupakan komponen elektronik yang dapat rusak sewaktu waktu  , namun kerusakan dapat di minimalisir jika kita bisa merawat nya dengan benar ,baik dari segi hardware maupun software .

Dengan selalu mengecek dan mengotrol kesehatan komponen dalam laptop maka kita juga bisa mengetahui hal apa yang harus di lakukan agar komponen tidak mudah rusak.

Berikut beberapa tip agar laptop kita lebih awet dan tahan lama :

1. Jangan menggunakan Laptop di Atas Kasur


Mungkin ini merupakan kebiasan buruk yang sering kita lakukan baik diakui maupun tidak , padahal tanpa kita sadari hal ini akan memperpendek umur laptop kita , mengapa?
laptop diatas tempat tidur
Bahaya menaruh laptop diatas kasur
Karena dengan menaruh laptop di atas kasur , udara panas yang dikeluarkan oleh laptop kita , tidak akan bisa keluar , namun justru akan diserap oleh kasur , karena kasur atau barang yang empuk lainnya seperti busa  bersifat menyerap panas, sehingga panas yang dikeluarkan laptop akan terserah ke kasur yang di ataas ada laptop kita .

*Tambahan dari sobat dunia maya  , perawatan hardware= copot lalu bersihkan komponen yang terkena debu dengan menggunakan kuas atau alat pembersih untuk laptop

Hal ini jelas akan menambah panas dari laptop kita , dan tentu akan sangat berbahaya bagi laptop karena udara yang terlalu panas akan cepat merusak komponen yang dimiliki oleh laptop.

Serta jangan lupa untuk selalu cek kesehatan baterai , cara nya cukup mudah kita dapat menggunakan cmd untuk mengetahui kondisi baterai laptop kita ,dengan cara buka cmd dengan mode administrator ,lalu ketikkan "powercfg energy" tunggu beberapa saat dan nanti akan muncul keterangan untuk membukaa file html yang dibuat oleh windows yang berisi informasi mengenai kondisi baterai kita

cara cek baterai laptop
cara cek baterai laptop


cara cek baterai laptop
Cek Baterai Laptop


2. Jangan mengoperasikan Laptop dengan  arus langsung dari listrik ( Baterai di copot )



Entah persepsi dari mana , namun banyak orang yang mengunakan Laptop terutama saat bermain game dengan melepas baterai dan langsung mengunakan arus langsung dari listrik.

Bahay mencobot baterai laptop saat digunakan
Bahay mencobot baterai laptop saat digunakan
Padahal ini jelas sangat berbahaya karena dengan melepas baterai laptop maka arus yang masuk bisa saja tidak sesuai dengan arus yang dibutuhkan oleh laptop kita , dengan tengangan yang tida sesuai ini akan sangat berbahaya bagi komponen laptop terutama motherboard .

Selain itu jika terjadi mati listrik secara mendadak maka akan sangat berbahaya ,karena laptop akan mati secara mendadak dan dapat menyebabkan konsleting pad komponen laptop

3. Jauh kan benda berbahaya dari Laptop


Benda berbahaya yang dimaksud disini seperti benda benda yang mengandung medan magnet , benda benda berat dan juga benda cair.

Jika kita meletak benda berat atau benda yang dapat menutup udara yang keluar dari laptop seperti buku maka akan sama seperti pada point 1 , udara panas dari laptop tidak dapat keluar dan akan menyebabkan panas berlebih pada laptop.

Selain itu meletakan benda yang memiliki medan magnet tinggi juga akan berbahaya bagi laptop karena medan magnet yang berlebih dapat merusak komponen di dalam motherboard dan hal yang lebih berbahay dan sangat tidak diingikan adalah hilang nya data pada hardisk kita karena didalamnya juga terdapat magnet hal tersebut dapt tejadi jika ada medan magnet yang tidak terkontrol di sekitar laptop , namun bukan berarti kita harus menjauh kan semua barang yang memiliki medan magnet dari laptop , kita hanya perlu lebih waspada saat menaruh benda dengan medan magnet yang tinggi.
Kopi didekat laptop
Bahaya meletak kopi didekat laptop
hal ketiga adalah jangan meletah benda cair di dekat laptop seperti kopi atau minuman lainnya , karena jelas semua barang elektronik akan rusak jika terkena air dengan jumlah banyak, dan jika laptop terkena benda cair seperti air maka jangan langsung menggunakannya namun tunggu dulu beberapa saat hingga benar benar kering dan baru digunakan , 

Serta jangan lupa untuk selalu membersihkan laptop dari debu debu yang menempel ,kita dapat menggunakan  mini vacum cleaner untuk membersihkan debu debu yang terselip di antara keyboard kita , dan juga kita dapat membersihkan LCD laptop kita dengan cairan pembersih yang banyak dijual

4. Lakukan Defrag Harddisk secara berkala


Dengan melakukan defrag harddisk secara maka akan sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan hardisk yang kita miliki , karena akan dapat menjegah/meminimalisir terjadi bad sector pada harddisk.

Defrag hardisk
Defrag hardisk

Defragmenter sendiri berfungsi untuk menanta kembali file file yang teracak acak baik secara sengaja maupun tidak , ,file file yag teracak ini terjadi karena kita sering menginstal program ,menutup program secara tidak normal , mencopy file atau aktifitas yang berhubungan dengan manager file lainnya  , dan dengan defragmen file file yang teracak tadi dapat di tata agar hardisk lebih mudah saat membaca file file kembali.


5. Selalu bersihkan sampah yang menumpuk dan juga lakukan Scan virus secara berkala


Memberishkan sampah disini tidak hany membersihkan sampah yang ada ri recyle bin , karena perlu diketahui saat kita menuinstal sebuah program ,program tersebut masih meninggalankan sampah sehingga perlu kita bersihkan agar semua file yang tidak diperlukan lagi dapat terhapus , untuk melakukannya kita dapat menggunakan software seperti Ccleaner yang dapat kalian cari di internet .
scan virus
Selain membersihkan sampah sampah yang tidak berguna jangan lupa untuk selalu menscan laptop kita agar terhindar dari virus virus yang tidak diinginkan  , dan agar lebih maksimal jangan lupa untuk selalu mengupdate antivirus yang kalian gunaan agar virus virus baru dapat terdeteksi .


Nah itu lah beberapa tips agar laptop kita bisa lebih awet ,dan semoga dapat bermanfaat untuk ktia semua
sekian

Wassalmaualaikum wr wb

3 Responses to "Tips merawat laptop agar lebih awet"

  1. tambahan perawatan hardware= copot lalu bersihkan komponen yang terkena debu dengan menggunakan kuas atau alat pembersih untuk laptop

    ReplyDelete
  2. jadi tidak boleh menggunakan laptop dengan batere dilepas dari laptop dan menggunakan langsung aliran listrik yaa...
    mesin pemisah lcd dan touchscreen

    ReplyDelete