Kamis 20 Maret 2014 ( Operasi pada pemgrogaman java)

Assalamualikum Wr, Wb

Selamat malam sobat ,pusing nih mikirin cara  nya bikin email server di windows server 2008 -_- ,
pusing kepala ini,sehingga hari tidak terlalu banyak yang  saya lakukan ,tapi ada hal menarik yang baru saya ketahui tentang word dan juga excel ternyata banyak hal yang biasanya dilakukan dengan panjang dapat dilakukan dengan lebih mudah dan juga lebih akurat dan rapi, ouh iya saya jadi ingat bahwa kemarin saya akan sedikit berbagi pengetahuan  tentang operator pada pemgrograman java...

Berikut akan saya jelas kan lebih lanjut tentang operatir pada pemgrograman java :
1.     Operator aritmatika
Operator aritmatika pada umumnya terdiri dari penjumlahan (+)pengurangan (-), perkalian (*), pembagian (/), dan modulus (%).
termasuk dalam pemrograman yang "easy" alias mudah. biasanya diajarkan pada saat pengenalan Pemrograman berorientasi objek.
Berikut contoh penggunaan operator aritmatika
Int hasil = 1+ 2;// hasil =3
Hasil = hasil -1;// hasil =2
Hasil = hasil * 2;// hasil= 4
Hasil = hasil /2;// hasil =2
Operator penjumlahan (+) bisa juga diterapkan pada objek string

2.     Operator Penugasan
Fungsi operator penugasan
·        Operator penugasan berfungsi untuk memberi nilai ke suatu variabel
·        Operator penugasan digabungkan dengan operator aritmatika membentuk operator penugasan gabungan (compound assignment)
·        Operator penugasan menggunakan tanda sama dengan ( = )
Operator
Keterangan
=
Pemberian Nilai
+=
Penambahan Nilai
-=
Pengurangan Nilai
*=
Perkalian Nilai
/=
Pembagian Nilai
%=
Sisa Pembagian Nilai
3.     Operator Pembanding
Operator pembanding adalah sebagian dari pernyataan kode program yang memberikan pernyataan benar (true) atau salah (False) terhadap property, variable atau data lain dalam perintah program.
Berikut ini adalah macam-macam  operator pembanding
Operator
Fungsi
==
Sama dengan
!=
Tidak Sama dengan
Lebih dari
Kurang dari
>=
Lebih dari atau sama dengan
<=
Kurang dari atau sama dengan

4.     Operator Logika
Operator logika pada java digunakan untuk melakukan operasi terhadap dua operand yang bertipe logika.Hasil yang diberikan oleh operator ini juga akan bertipe logika.
Apabila 2 Operator bernila logika (Contoh A dan B ) dan keduanya digunakan dalam operasi AND,OR,XOR, dan NOT maka nilai yang dihasilkan antara lain :
·        Operator AND hanya akan menghasilkan nilai TRUE apabila kedua operand ( A dan B )Bernilai TRUE
·        Operator Or hanya akan menghasilkan nilai false apabila kedua nilai operand false
·        Operator XOR hanya akan bernilai TRUE apabila salah satu operand-nya ( Bukan kedua-duanya ) bernilai true
·        Opertor NOT akan menghasilkan negasi atau kebalikan dari nilai sebelumnya
5.     Operator unray
Operator unray meliputi operatir unray positif(+) untuk menandakan suatu bilangan positif .Operator unray negatif (-) untuk menandakan bilangan negatif. Operator unray increment (++) ,berguna menambah menambah leteral bilangan dengan leteral bilangan satu. Operator unray decrement (-), berguna mengurangi literal bilangan dengan bilangan satu. Operator unray komplemen logika (!),berguna untuk mengkomplemenkan suatu logika yang bernilai true atau false
6.     Operator Bitwise

Digunakan untuk melakukan operasi boolean terhadap dua buah operand bertipe integer.


sekian dulu untuk hari ini
Wassalamualikum Wr, WB

Sumber :
http://educationaandeconomic.blogspot.com/2008/10/operator-logika-pada-pemograman-java.html
http://prismasarijulianwijayanti.wordpress.com/2012/07/25/macam-macam-operator-java/
http://javaprogkomp.blogspot.com/2013/04/operator-di-java.html
http://javaprogkomp.blogspot.com/2013/08/cara-membuat-program-operator.html

0 Response to "Kamis 20 Maret 2014 ( Operasi pada pemgrogaman java)"

Post a Comment